Bagian telinga hidung dan tenggorokan mungkin dianggap sebagai bagian tubuh manusia yang kurang memiliki fungsi vital dibandingkan dengan organ lainnya. Anggapan tersebut sepenuhnya salah karena jika bagian ini mengalami masalah atau gangguan kesehatan maka juga akan berakibat gangguan di organ lainnya khususnya paru-paru dan lambung sebab organ ini merupakan pintu masuknya udara dan makanan. Bagian telinga hidung dan tenggorokan sendiri memiliki dokter spesialisasinya sendiri yang bergelar dokter spesialis THT. Apa saja penyakit THT yang kerap diderita masyarakat dan dimana Anda bisa menemukan dokter spesialis telinga hidung tenggorokan THT di Jakarta Utara?
Penyakit THT bukan hanya hidung tersumbat, kerongkongan meradang atau telinga berdenging saja. Ada banyak masalah kesehatan pada bagian THT yang memerlukan perhatian khusus dari dokter spesialis seperti penyakit THT umum berikut ini:
- Contact Ulsers.
Merupakan penyakit THT yang menyebabkan hilangnya suara. Penyakit ini disebabkan karena adanya luka pada tulang rawan tempat melekatnya pita suara. Selain pengobatan, penderita juga diharuskan untuk mengistirahatkan pita suara terlebih dahulu selama kurang lebih 4 minggu dengan mengurangi berbicara.
- Abses.
Ada beberapa jenis abses tergantung dimana lokasi terjadinya. Abses sendiri merupakan kondisi dimana terjadi penimbunan nanah yang biasanya merupakan akibat dari adanya kondisi tonsilitis atau faringitis. Abses disebabkan karena tonsil atau faring mengalami infeksi sehingga bernanah dan bisa disembuhkan dengan antibiotik oral maupun per oral.
- Faringitis.
Merupakan kondisi peradangan pada tenggorokan akibat infeksi. Kondisi ini sering terjadi pada anak-anak hingga remaja di pergantian musim saat kekebalan tubuh mereka melemah. Infeksi ini bisa disebabkan oleh bakteri streptococus dan diobati dengan antibiotik.
- Kanker laring.
Merupakan kanker yang terjadi di bagian laring atau pita suara. Cara pengobatannya bisa dilakukan dengan terapi radiasi untuk mempertahankan suara. Namun jika kanker sudah lanjut, pengobatan bisa dialihkan dengan operasi pengangkatan jaringan kanker dengan resiko hilangnya pita suara.
- Kanker kepala dan leher (selain kanker otak, mata dan tulang belakang).
Kanker kepala dan leher umumnya terjadi di kelenjar tiroid, kelenjar ludah, sinus, kanker mulut dan lainnya. Pengobatan bisa dilakukan dengan terapi radiasi dan operasi.
- Kanker nasofaring atau tumor tenggorokan.
Merupakan kanker atau tumor yang terjadi di tengkorak bagian atas dan rongga hidung bagian belakang. Jenis kanker ini merupakan yang paling sering ditemui di bagian kepala. Pengobatan bisa dilakukan dengan radiasi atau kemoterapi.
- Otitis media akut.
Merupakan infeksi yang menyerang telinga bagian tengah karena bakteri atau virus. Infeksi ini kerap menyerang anak-anak dan balita.
Untuk mengobati dan merawat penyakit-penyakit THT tersebut di atas, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter ahli THT yang ada di sekitar Jakarta Utara. Berikut ini adalah alamat praktek dokter THT yang berada di rumah sakit Jakarta Utara:
- RSUD Koja.
- RS Pelabuhan.
- Rumah Sakit THT dan Othopedi SS Medika.
- Klinik THT RS Persahabatan.
- Dsb.
Jangan tunggu sampai gejala sakit Anda semakin parah untuk menghubungi dokter spesialis telinga hidung tenggorokan THT di Jakarta Utara. Semakin cepat penyakit di diagnosa maka akan semakin cepat juga pengobatan dan perawatan akan dilakukan sehingga masalah kesehatan Anda akan lebih mudah untuk disembuhkan. Sebagian rumah sakit dengan klinik THT sudah memiliki aplikasi pendaftaran online untuk memudahkan calon pasiennya mendaftarkan diri tanpa perlu mengantri terlalu lama.
Comment