Indosat merupakan salah satu provider seluler yang memiliki banyak pengguna di Indonesia. Tentunya paketan internet murah menjadi alasan utama nya terlebih sudah termasuk Unlimited Youtube dan Apps. Indosat memang tengah gencar menawarkan paket internet unlimited mulai dengan harga 5000 rupiah. Untuk paketan internet termurah adalah Unlimited 500 MB selama 3 hari dengan biaya hanya 5000 saja. Dan teman teman bisa lihat tentang sulap pulsa di sini : sulap pulsa.
Pengguna dapat memperoleh unlimited streaming Youtube beserta beberapa aplikasi yang dapat diakses secara gratis. Selain itu berbagai paket unlimited lain nya bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Ada diantaranya unlimited 1 GB yang bisa dinikmati secara bebas selama 7 hari. Bahkan ada yang bulanan juga, cukup dengan uang 25 ribu anda bisa menikmati akses internet selama sebulan penuh.
Nah kali ini kami akan membahas seputar paket internet indosat baru 25rb untuk sebulan yang dapat dengan mudah dibeli. Keunggulan dari paket ini adalah unlimited akses aplikasi mencakup Whatsapp, BBM, Line, Facebook, Messenger, Twitter bahkan sampai Grab dan Gojek. Selain itu anda dapat pula mengakses Youtube dan Instagram sepuasnya selama satu bulan penuh. Memang untuk akses unlimited memiliki batasan FUP tertentu.
Sehingga jika sudah melampaui batas pemakaian maka kecepatan akan diturunkan, namun tidak masalah selama semua aplikasi bisa diakses. Keuntungan lain nya adalah mendapatkan kuota utama sebesar 1 GB yang dapat digunakan untuk membuka aplikasi atau mengakses laman internet lain nya. Namun jika membeli melalui aplikasi myIM3 maka anda akan mendapatkan bonus kuota sebesar 1 GB yang bisa digunakan selama 7 hari.
Paket Internet Indosat Baru 25 ribu Untuk Sebulan
Tentunya lebih menguntungkan apabila anda membeli paket ini menggunakan aplikasi myIM3 karena benefit kuota 1 GB yang diberikan. Untuk dapat membeli paket internet indosat baru 25rb untuk sebulan caranya sangat mudah karena bisa langsung dilakukan melalui smartphone. Jika masih bingung silahkan ikuti tutorial yang kami berikan dibawah ini :
- Download aplikasi MyIM3
- Install aplikasi myIM3
- Berikutnya silahkan tap menu Beli yang terletak pada bagian bawah
- Scroll kebawah kemudian tampil menu semua paket, selanjutnya tap menu Unlimited
- Muncul menu utama paketan Unlimited. Selanjutnya Scroll kebawah sampai menjumpai tulisan Unlimited+ 1GB/30 hari kemudian tap
- Akan muncul informasi paket Unlimited+ 1GB mengenai semua aplikasi yang dapat diakses secara gratis, silahkan tap tombol beli
Nah selamat anda sudah berhasil membeli paket internet indosat baru 25rb untuk sebulan. Silahkan nikmati berbagai aplikasi secara bebas selama satu bulan penuh. Memang sangat menguntungkan apabila membeli paket unlimited walaupun akan ada batasan pemakaian wajar. Namun jangan khawatir karena walau FUP sudah terlewati namun anda tetap masih bisa mengakses berbagai aplikasi dari paket Unlimited.
Comment